Bahayanya Skema Ponzi di Pandawa Group.

nuryanto-panggul-duit
Nuryanto, Pendiri Mandara Group

STOP PRESS: OJK BUBARKAN PANDAWA GRROUP.

Pandawa Group Depok adalah skema ponzi. Ciri-cirinya sangat jelas: Untung besar tak masuk akal, untung yang konsisten, Perekrutan investor terus menerus dan bidang usaha yang tidak jelas dan cenderung dirahasiakan. Dan sama juga dengan skema ponzi yang lain, Pandawa Group juga ramai di media sosial. Bantah membantah antara yang sudah menjadi anggota dan yang memahami bahwa itu adalah skema ponzi tak pernah berhenti. Untuk Pandawa, group facebook yang bernama ‘Info Depok’ setiap hari membicarakan Pandawa Group. Bahkan ramainya pembahasan tentang pandawa disama membuat sebuah koran lokal memuat kehebohan tersebut.

Catatan penting: Tak ada satupun suatu lembaga, yang ramai dibahas di media sosial sebagai investasi bodong, akan terbukti sebaliknya. Yang ramai dibahas selalu terbukti sebagai investasi bodong, money game, skema ponzi.

———————————-
Banyak bahasan tentang pandawa mandiri disini: Info Depok
———————————-

Ada satu keanehan yang saya tangkap. Beberapa orang anggota sudah menyadari bahwa Pandawa Group adalah skema ponzi, tetap kekeuh, tak peduli. Mengapa? mungkin, dugaan saya, mereka tak tahu betapa berbahayanya skema ponzi: Pasti bangkrut dan saat bangkrut menelan korban yang lebih banyak dari yang untung.

Mengapa berbahaya? karena skema ponzi membutuhkan tambahan dana (kita sebut saja investasi) baru yang terus meningkat secara eksponensial, yang pada akhirnya tidak dapat terpenuhi. Pada akhirnya mencapai titik mustahi dan bangkrut.

Grafik berikut adalah grafik penambahan investasi dan investasi total skema ponzi yang memberikan profit 10% seperti Pandawa Group.

chart-mustahil
Berapa kebutuhan investasi bulan depan? hitung dari berapa total investasi sampai bulan ini. Dalam contoh diatas, total investasi sudah 8 Trilyun (perkiraan yang tidak terlalu mengada-ngada untuk Pandawa Group).

Kebutuhan investasi baru meningkat secara eksponensial. Peningkatannya makin lama makin tajam dan makin cepat. Apakah akan bisa terus menerus? Pasti tidak. Sebab dalam hitungan beberapa tahun, tambahan investasi sudah trilyunan perbulan.

Lalu apa yang terjadi saat bangkrut? grafik berikut adalah perhitungan matematis dari skema ponzi, tentang berapa perbandingan antara yang buntung (yang belum balik modal) dan yang untung saat bangkrut.

ponzi-chart-korban
Perbandingan yang buntung dan yang untung 1,6 : 1 akan selalu terjadi, dititik manapun skema ponzi dengan profit 10% sebulan bangkrut. Bukan hanya pada titik pada contoh di atas.

Jumlah yang rugi adalah 1,6 kali dari yang untung. Dan dana yang rugi ada pada orang-orang yang untung. Jadi bila anda untung, keuntungan anda tak lain adalah dana dari orang yang rugi. Apakah Anda tega?

11 pemikiran pada “Bahayanya Skema Ponzi di Pandawa Group.

  1. mataelang

    Ponzi itu adalah money game
    Orang yang berikutnya calon korban dari downline berikut, percaya tidak ada bisnis yang memberikan keuntungan 10% dalam jangka waktu singkat

    Disukai oleh 1 orang

  2. Siscus

    Apa benar dana investor yang sudah masuk dialihkan begitu saja ke KSP Pandawa? Trus apa bisa (apakah juga legal) koperasi memberi bunga/bagi hasil 10% per bulan?

    Suka

    1. saran saja” Kalo mao maen bisnis ponzi hrs pintar dan jgn pikirkan orang laen yg akan rugi di akhir permainan dan juga jgn pikirkan halal atau haram, main 1 taun jika bunganya diatas 20% karna ga bakal lama, tp main 2thn jika bunganya hanya 10% karna msh bisa bertahan karena bebannya ga terlalu berat dan ga juga hrs cepat2 cr rekrutan lagi…kalo dah mao di digelandang kepenjara bos atau perusahaannya.. cepat kabur dan cari permainan ponzi yang baru.. ini ilmu permainan inih.. kalo belom tau bisa rugi besar.. sekedar nambah ilmu kotor ajah sobat”

      Suka

  3. Latifah

    Suangat banyak yg pada buntung d pandawa ini, tpi sangat saya sayangkan udh jatuh tpi msh belum kapok ikut ILC (serupa sama pandawa tpi lbh besar 25%).
    Skg ILC bermasalah tambah hutang dmna2: bank dan blm cicilan yg lain….
    Ayolah muslimin dan muslimah buka mata kalian buang tamak kalian. Sgitu gampang y buang2 uang sampai topup bank sdngkn utk amal & sedekah mikir y 2X.

    Suka

Tinggalkan komentar